Selasa, Januari 06, 2009

Serangan Biadab Israel di jalur Gaza, Palestina


Wednesday, 31 December 2008

Seperti telah luas diberitakan, pada hari Sabtu (27/12) tentara Israel dengan menggunakan lebih dari 100 pesawat tempur berjenis F16, telah melakukan serangan udara terhadap kaum muslimin di jalur Gaza, Palestina.

Serangan brutal ini, mengakibatkan jumlah korban mencapai 315 orang meninggal dunia dan sekitar 750 orang lainnya terluka, 200 di antaranya terluka serius. Korban terdiri dari kalangan sipil, wanita dan anak-anak. Bersamaan dengan itu, aliran listrik ke Jalur Gaza terputus, rumah sakit-rumah sakit mengalami kelangkaan obat-obatan, masyarakat kehabisan bahan bakar dan kelangkaan suplai makanan. Benar-benar tindakan biadab yang tidak boleh dibiarkan.

Kenapa Israel melakukan hal itu? Sebab mereka adalah musuh Allah dan musuh umat Islam. Bahkan Allah SWT mensinyalir kebencian mereka kepada umat Nabi Muhammad saw. ini sebagaimana firman-Nya:

Sesungguhnya kamu dapati orang-orang yang paling keras permusuhannya terhadap orang-orang yang beriman ialah orang-orang Yahudi dan orang-orang musyrik. .. (QS. Al Maidah 82).

Sejarah mencatat, kebiadaban dan pengkhianatan bangsa Yahudi lepada baginda Rasulullah saw. Dan umat Islam. Mereka melecehkan kaum muslimin, melecehkan wanita muslimah, mengingkari perjanjian yang telah mereka buat dengan baginda Rasulullah saw. Sebagai kepala negara atas kota Madinah, bahkan melakukan makar hendak membunuh beliau saw. Oleh karena itu, terhadap Yahudi di kota Madinah, baginda Rasulullah saw. Bersikap tegas. Beliau saw. mengusir Bani Qainuqa yang telah melecehkan wanita muslimah dan membunuh seorang muslim yang membela wanita itu. Rasulullah saw. mengusir Bani Nadlir yang melakukan makar hendak membunuh Rasulullah saw. Rasulullah saw. melalui keputusan pimpinan kaum Anshar, Saad bin Mu’adz, menghukum mati seluruh laki-laki Yahudi Bani Quraizhah atas pengkhianatan mereka dalam perang Ahzab. Dan Rasulullah saw. bersama pasukannya menaklukkan Yahudi Khaibar yang melakukan manuver politik hendak memobilisasi kekuatan bangsa Arab untuk mengeroyok Madinah pasca perang Ahzab. Khalifah Umar bersikap tegas dengan melarang Yahudi bermalam di Baitul Maqdis setelah pasukan kaum muslimin menaklukkan kota itu dari tentara Romawi di bawah kaisar Heraclius. Itulah sikap tegas yang ditunjukkan oleh pemimpin umat Islam di masa lalu yang pantas dicontoh oleh para pemimpin negara-negara Islam hari ini.

Terhadap kebiadaban Yahudi Israel yang didukung oleh AS dan negara-negara kafir lainnya, umat Islam di seluruh dunia wajib bersatu padu untuk : Pertama, Mengutuk keras tindakan penyerangan yang dilakukan oleh Zionis Israel yang menewaskan ratusan orang kaum muslimin dan melukai ratusan orang lainnya yang tidak berdosa. Kedua, menyerukan kepada seluruh pemerintah negeri-negeri Islam agar mengerahkan pasukannya ke Palestina untuk berjihad membalas serangan Israel dan mengusir Israel dari bumi Palestina seluruhnya. Sebagaimana firman Allah SWT:

Dan perangilah di jalan Allah orang-orang yang memerangi kamu, (tetapi) janganlah kamu melampaui batas, Karena Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang melampaui batas. Dan Bunuhlah mereka di mana saja kamu jumpai mereka, dan usirlah mereka dari tempat mereka Telah mengusir kamu.. (QS. Al Baqarah [02]: 190-191).

Ketiga, meminta Pemerintah Republik Indonesia, khususnya, agar segera mengirimkan pasukan TNI ke jalur Gaza untuk membantu Umat Islam di sana dalam menghadapi serangan Zionis Israel. Keempat, Menyerukan kepada kaum muslimin untuk di seluruh dunia untuk bahu membahu menolong saudara-saudara mereka di Palestina, baik dengan jiwa maupun harta, sebagaimana firman Allah SWT:

”(Akan tetapi) jika mereka meminta pertolongan kepadamu dalam (urusan pembelaan) agama, maka kamu wajib memberikan pertolongan.” (QS. Al Anfal 72).

Kelima, membacakan doa qunut nazilah bagi keselamatan kaum muslimin dan kehancuran pasukan Zionis Israel.

Sudah saatnya umat ini bersatu padu menolong agama Allah SWT sehingga umat ini ditolong oleh Allah SWT dan dikuatkan kedudukannya di muka bumi ini, sebagaimana firman-Nya:

Hai orang-orang mukmin, jika kamu menolong (agama) Allah, niscaya dia akan menolongmu dan meneguhkan kedudukanmu. (QS, Muhammad 7).

Dengan pertolongan Allahlah kita bisa menyelesaikan berbagai persoalan kita. Semoga di awal tahun baru 1430 hijriyah ini umat Islam mendapatkan kejayaannya di muka bumi karena kesungguhannya menolong agama Allah SWT. Wallahua’lam! (MAK)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar